infogeh.co, Purworejo – 26 desa di lima kecamatan di wilayah kabupaten Aceh Utara terendam banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi, pada Minggu (27/2). Ketinggian air mencapai 50 centimeter.
Hujan tersebut juga membuat air sungai Krueng Keureuto dan Krueng Pirak meluap sehingga merendam pemukiman warga di 26 desa.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas menyebutkan, wilayah yang terendam tersebut berdekatan dengan daerah aliran sungai, sehingga air dengan cepat merendam rumah warga.
“Air sungai Krueng Keureuto dan Krueng Pirak meluap sehingga mulai merendam badan jalan dan mengalir ke pemukiman penduduk,” kata Ilyas dalam keterangannya.
Lima kecamatan yang terendam banjir yaitu Kecamatan Pirak Timu sembilan desa, Matangkuli 13 desa, Kecamatan Lhoksukon 2 desa, Kecamatan Tanah Luas dan Langkahan masing-masing satu desa.
Sejauh ini korban terdampak banjir mencapai 2.669 jiwa. Sementara tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, pihak BPBD setempat saat ini masih melakukan pendataan terkait warga yang mengungsi.
“Total korban terdampak banjir di Kecamatan Pirak Timu 2669 jiwa, Kecamatan lainnya masih dalam pendataan,” ujar Ilyas.
Berita ini telah lebih dulu diterbitkan di halaman resmi Cnnindonesia.com