Putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu Lahirkan Anak Ketiga

banner 728x90

infogeh.co, Jakarta – Putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu, melahirkan anak ketiganya di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (25/08/2022).

Bayi berjenis kelamin laki-laki itu dilahirkan secara caesar oleh tim dokter kepresidenan, dengan bobot 3,49 kg dan panjang 48 cm.

Kakak Kahiyang, Gibran Rakabuming Raka, mengaku belum mengetahui kabar kelahiran anak ketiga adiknya itu.

“Tunggu ya, (Kahiyang melahirkan) di rumah sakit Jakarta. Aku durung buka HP (saya belum buka HP),” kata putra sulung Presiden Jokowi ini.

Meski demikian Gibran tetap menyampaikan selamat atas kelahiran putra ketiga pasangan Kahiyang Ayu-Bobby Nasution tersebut.

“Selamat. Nanti saya selamati sendiri aja. Tapi sekali lagi selamat.”

Ditanya soal rencana menjenguk Kahiyang dan putranya di Jakarta, Gibran belum dapat memastikan.

“Bentar ya. Sini (saya) baru aja sembuh dari COVID-19. Nanti ndak bahaya. Saya nunggu kabar dulu,” tutur Wali Kota Solo ini.

Terkait kado yang akan diberikan bagi putra Kahiyang, Gibran menyebut, menyerahkan kado itu kepada istrinya Selvi Ananda.

“Kadonya nanti biar dicarikan istri saya,” katanya.

Berita ini telah lebih dulu diterbitkan di halaman resmi Kumparan.com

banner 1080x1080
close
Banner iklan disini