Wah! Patung Istana Garuda IKN Kini Berubah Jadi Warna Biru Toska, Ini Alasannya

banner 728x90

infogeh.co, Nasional – Patung Istana Garuda di Ibu Kota Nusantara (IKN) menggunakan bahan kuningan dan menampakkan warna gelap. Patung tersebut kini telah berubah menjadi warna biru toska.

Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan IKN Kementerian PUPR Danis Sumadilaga dikutip dari detikProperti, Selasa (10/9/2024) menyebut, Patung Garuda IKN kini berwarna hijau. Warna Istana Garuda IKN berubah karena sudah teroksidasi. Patung Garuda tersebut berubah warna menjadi biru toska seperti patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) yang ada di Bali.

Perancang Istana Garuda di IKN, Nyoman Nuarta, dikutip dari Antara, mengatakan, Istana Garuda menggunakan bahan kuningan yang menampakkan warna gelap. Kemudian bahan kuningan akan berubah warna menjadi biru toska dan proses tersebut bernama patina.

Perubahan warna ini tergantung keadaan alam. Karena kelembaban alam, bangunan pelan-pelan akan mengalami oksidasi dan berubah ke warna menjadi biru toska. Rangka Istana Garuda IKN terbuat dari perforated material. Perforated material merupakan plat bolong-bolong dari bahan baja tahan cuaca. Ia mengatakan, warna ini mampu membuat baja tahan hingga ratusan tahun lamanya.

banner 1080x1080
close
Banner iklan disini