Mewakili Kapolres, Kapolsek Kota Agung Ikuti Upacara Virtual Hari Lahir Pancasila

banner 728x90

Radarnusantara.co (Tanggamus) – Mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, S.IK yang sedang melaksanakan Video Conference dengan Kapolri, Kapolsek Kota Agung AKP Muji Harjono, SE bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Tanggamus mengikuti upacara hari lahir Pancasila tahun 2021 di Ruang Rapat Bupati Tanggamus, Selasa (1/6/21) pagi.

Bertajuk “Pancasila dalam Tindakan, Bersatu untuk Indonesia Tangguh” upacara dilaksanakan secara virtual dan dipimpin langsung oleh Presiden RI Ir. H Joko Widodo dari gedung Pancasila Jakarta.

Hadir dalam kegiatan Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, Dandim 0424/TGM Letkol Inf Arman Aris Sallo, Kaban Kesbangpol Drs. Firman Rani, Asisten 1 Faturahman, Asisten 2 Sukisno, Asisten 3 Jonsen Vanissa, Staf Ahli Idham Khalid dan Perwakilan Kajari Syafwan.

Presiden RI, Ir. H Joko Widodo dalam amanatnya mengatakan peringatan hari lahir Pancasila tahun ini kita laksanakan di tengah Pandemi Covid-19 yang menguji daya juang kita sebagai bangsa, menguji pengorbanan, menguji kedisiplinan kita, menguji kepatuhan kita, menguji ketenangan dalam mengambil langkah kebijakan yang cepat dan tepat.

“Dalam mengahadapi semua ujian tersebut kita bersyukur bahwa Pancasila tetap menjadi bintang penjuru untuk menggerak kan kita semua, menggerakan persatuan dalam mengatasi semua tantangan, menggerakkan rasa kepedulian untuk saling berbagi, memperkokoh persaudaraan dan kegotongroyongan kita untuk meringankan beban seluruh anak negeri dan menumbuhkan daya juang kita dalam mengatasi setiap kesulitan dan tantangan yang kita hadapi,” kata Presiden RI.

Sambungnya, bahwa secara nyata dalam kehidupan, Pancsila hari terus menjadi nilai yang hidup dan bekerja dalam hidup kita, nilai yang bekerja dalam kebijakan dan keputusan pemerintah, nilai yang hidup terus bergelora, dalam semangat rakyat Indonesia.

Tidak henti hentinya nya saya mengajak seluruh penyelenggara negara dari pusat sampai ke daerah untuk terus meneguh kan  keberpihakan kita pada masyarakat yang sedang mengalami kesulitan untuk melayani masyarakat tanpa membeda beda kan suku ras kelompok dan agama serta untuk memenuhi kewajiban kita  melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.

Presiden RI juga mengajak seluruh elemen bangsa di mana pun berada, dari Sabang sampai Merauke dari Miyangas sampe pulau Rote untuk terus memperkokoh tali persatuan dan persaudaraan, saling membantu, saling menolong,dan saling bergotong royong, serta saling optimis bahwa bangsa kita adalah bangsa pemenang dalam menghadapi setiap tantangan yang menghadang kekurangan dan kelemahan tidak menghalangi untuk terus maju.

“Kekurangan dan kelemahan kita harus sama kita perbaiki harus jadi momentum perubahan untun memicu lompatan kemajuan agar kita menjadi bangsa  yang kuat dan mandiri ,yang berdiri di atas kaki sendiri,” ujarnya.

Presiden RI mengungkapkan, bahwa tahun ini atau bahkan tahun depan situasi yang sulit masih akan menghadapi situasi yang memerlukan daya juang kita sebagai bangsa yang memerlukan kerja keras agar kita mampu melewati masa sulit itu.

“Sebagai saudara sebangsa dan setanah air mari terus kita memperkokoh persatuan dan kesatuan, mari kita perduli dan barbagi untuk sesama. Mari kita tunjukan bahwa kita adalah bangsa yang kuat, bukan hanya mampu menghadapi tantangan tetapi bangsa yang memanfaatkan kesulitan menjadi sebuah lompatan kemajuan,” ungkapnya.

Sambungnya, “Selamat hari lahir Pancasila, Selamat hari lahir Pancasila, Selamat hari lahir Pancasila. Mari kita selalu bersatu , saling peduli dan saling berbagi untuk kemajuan negeri kita tercinta ini,” pungkasnya.

Terpisah, Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, SIK menyampaikan bahwa sedang melaksanakan video conference (Vicon) dengan Kapolri, Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Kapolres mengucapkan selamat memperingati hari lahir Pancasila ke-76 tanggal 1 Juni 2021 dan menyampaikan pentingnya menjaga kebhinekaan dan kerukunan serta persatuan dan kesatuan bangsa.

“Kami, Kapolres Tanggamus beserta seluruh staf dan jajaran mengucapkan selemat memperingati hari lahir Pancasila tanggal 1 Juni 2021, mari kita jaga kebhinekaan, kerukunan, saling menghargai dan menghormati, menjunjung tinggi asas persatuan dan kesatuan,” ucapnya.

Kesempatan itu Kapolres berharap, di tengah pandemi Covid-19 yang masih belum usai, agar seluruh eleman masyarakat turut berpartisipasi dengan mendukung langkah pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19 dengan tetap disiplin protokol kesehatan.

“Pandemi Covid-19 belum berakhir dan Tanggamus saat ini masuk zona kuning agar sama-sama dipertahankan sehingga dapat menuju zona kuning. Mari dukung pemerintah dalam mencegah Covid-19 dengan tetap disiplin prokes 5M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas diri,” tandasnya. (Halimi).

banner 1080x1080
close
Banner iklan disini