Longsor di Jembatan Cisadane Akibatkan Akses ke RSUD Kota Bogor Ditutup

banner 728x90

infogeh.co, Bogor – Tebing longsor di ujung jembatan Sungai Cisadane di Jl Darul Quran Kota Bogor hingga kini belum diperbaiki. Akibatnya akses utama menuju RSUD Kota Bogor dari arah Gunungbatu Kota Bogor masih ditutup .
Pantauan detikcom, titik longsor di Jl Darul Quran Kota Bogor belum diperbaiki sedikitpun. Tidak ada petugas yang melakukan perbaikan di titik longsor. Tebing longsor juga tidak ditutupi terpal yang biasanya digunakan untuk mengurangi dampak guyuran hujan deras terhadap tanah di tebingan.

Longsor nampak mengakibatkan lubang menganga di kolong aspal Jl Raya Darul Quran. Titik longsor yang berada di titik jembatan Sunga Cisadane ini di khawatirkan memengaruhi kontruksi jembatan.

Sementara itu, akses kendaraan di Jl Darul Quran masih ditutup total. Penutupan arus kendaraan sudah dilakukan di Simpang Jl Raya Gunungbatu, Bogor Barat, Kota Bogor. Pengendara roda dua maupun roda empat dilarang melintasi Jl Darul Quran karena tebing longsor belum diperbaiki.

Pengendara dipaksa memutar sejauh sekitar 5 kilometer melalui Simpang Gunungbatu-Jl Veteran-Terminal Merdeka hingga ke RSUD Kota Bogor di Jl dr Semeru Kota Bogor. Pengendara juga diberi pilihan akses melalui Jl Letjen Ibrahim Adjie Sindangbarang, tembus simpang Bubulak menuju Cilendek hingga RSUD Kota Bogor.

Jika tebing longsor diperbaiki, jarak dari Simpang Jl Raya Gunungbatu menuju RSUD Kota Bogor hanya berjarak sekitar 1,5 kilometer.

Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Chusnul Rozaki mengatakan, perbaikan masih menunggu desain pembangunan perbaikan rampung dibuat. Ia juga tidak bisa memprediksi kapan perbaikan mulai dilakukan dan sampai kapan jalan Darul Quran ditutup.

“Perbaikan sedang direncanakan, perbaikan dilakukan setelah desain dibuat,” singkat Chusnul ketika ditanyai perbaikan titik longsor di Jl Darul Quran, Selasa (18/10/2022).

Tebing di ujung Jembatan Sungai Cisadane Jl Darul Quran, Bogor Barat, Kota Bogor mengalami longsor pada Selasa (11/10/2022) lalu. Sejak kejadian itu Jl Darul Quran ditutup total untuk kendaraan, baik roda dua maulun roda empat.

Berita ini telah lebih dulu diterbitkan di halaman resmi Detik.com

banner 1080x1080