Guna Memberikan Kekebalan Terserang Virus Covid-19, WBP Lapas Kalianda di Vaksin

banner 728x90

Radarnusantara.co (Lampung Selatan)- Guna Memberikan kekebalan tertularnya virus corona Covid -19 Lapas Kalianda lakukan vaksinasi terhadap 380 Warga Binaan Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda Kegiatan Vaksinasi dilakukan atas hasil kerjasama dengan Dinas Kesehatan Lampung Selatan, Kegiatan di laksanakan di Aula Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda, kamis (01/07/21).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda, Dr. Tetra Destorie mengatakan, rencananya pelaksanaan Vaksinasi dilakukan selama 2 hari, yaitu pada hari ini dan besok (2/7). Untuk hari ini sebanyak 380 Warga Binaan Pemasarakan (WBP) yang divaksinasi, berdomisili dan ber KTP Lampung Selatan, sedangkan yang berasal dari luar Lampung Selatan dilaksanakan ke esokan harinya.

“Kegiatan Vaksinasi terhadap warga binaan pemasarakatan di kelas IIA di lakukan selama dua hari dan ini merupakan upaya dari pihaknya yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Lampung Selatan,” ujar Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda, Dr.Tetra Destorie.

Kalapas melanjutkan kegiatan ini bekerja sama dengan dokter Lapas Kalianda dan dinas Kesehatan Lampung Selatan dengan mengikuti Protokol Kesehatan Pencegahan Covid – 19, yaitu memakai masker, menggunakan Hand Sanitizer, dan Menjaga Jarak.

Ia melanjutkan kegiatan berlangsung aman dan kondusif, sebanyak 380 Warga Binaan kita sangat Kooperatif dalam menjalankan Vaksinasi hari ini dengan pemberian Vaksinasi Covid – 19, warga binaan pemasarakatan (WBP) Lapas Kalianda menjadi lebih kebal terhadap kemungkinan penularan Virus Covid – 19. Dan pihaknya akan terus konsisten menjalankan Protokol Kesehatan 5M.

“Insya Allah Warga Binaan kita yang telah selesai Divaksinasi akan lebih kuat menghadapi segala kemungkinan dari penularan Covid – 19, walaupun sudah divaksinasi Kami akan terus konsisten menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Penularan Covid – 19 dengan menerapkam 5M,” ucapnya. (Red)

banner 1080x1080
close
Banner iklan disini