BPBD Lampung Timur: Waspada Cuaca Ekstrem!

banner 728x90

infogeh.net, Lampung Timur – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Timur mengimbau kepada masyarakat untuk siap siaga dan waspada bencana. Hal ini terkait kondisi cuaca ekstrem pada puncak musim hujan.

Kepala BPBD Kabupaten Lamtim Mashur Sampurna Jaya mengatakan bahwa kondisi cuaca ekstrem pada puncak musim hujan saat ini diperkirakan akan berlangsung hingga akhir Februari 2021. Kondisi cuaca ekstrem ditandai dengan tingginya intensitas curah hujan, angin kencang serta petir.

“Karena itulah kami mengimbau agar masyarakat Lampung Timur tetap terus waspada bencana misalnya banjir, dan angin puting beliung,” ujarnya.

Menurutnya, masyarakat harus tetap terus waspada pada kondisi cuaca ekstrem karena sebagian wilayah Lamtim memang rawan dengan bencana banjir, dan angin puting beliung.

Untuk wilayah rawan banjir yaitu 14 dari 24 kecamatan tercatat merupakan wilayah rawan bencana banjir. Ke-14 kecamatan tersebut adalah Sukadana, Way Bungur, Bumi Agung, Batanghari, Labuhan Maringgai, Sekampung Udik, Raman Utara, Waway Karya, Margatiga, Way Jepara, Marga Sekampung, Jabung, Pasir Sakti, Gunungpelindung, dan Metrokibang.

“Wilayah 14 kecamatan tersebut rawan banjir karena sebagian besar berada di daerah aliran sungai (DAS) seperti, Way Sukadana, Way Sekampung, Way Bungur Way Penet, Way Raman, dan Way Areng,” ujarnya.

Baca Juga Yuk :  Sekda Lampura Pimpin Rapat Persiapan Kunjungan Gubernur Lampung

Kemudian untuk angin puting beliung, 13 dari 24 wilayah Kecamatan di Lamtim merupakan jalur rawan lintasan angin puting beliung.

Adapun jalur lintasan anging puting beliung di Kabupaten Lamtim pada jalur Utara melintasi wilayah Kecamatan Labuhan Maringgai-Braja Selebah-Way Jepara-Labuhan Ratu-Way Bungur-Pekalongan-Sukadana.

Kemudian pada jalur Selatan melintasi kecamatan Pasir Sakti-Sebagian Jabung dan Gunung Pelindung-Marga Sekampung-Sekampung Udik-Batanghari.

“Karena itulah kami mengimbau khususnya untuk warga di sejumlah kecamtan dimaksud agar tetap waspada,” pungkasnya.

Berita dan informasi ini diterbitkan terlebih dahulu dihalaman resmi Lampost.co

banner 1080x1080
close
Banner iklan disini